DEFINISI TEKNIK INDUSTRI DAN PELUANG KERJANYA !!!

Teknik Industri merupakan disiplin ilmu yang mempelajari teknik (rekayasa) yang berhubungan dengan pekerjaan seperti perancangan (design), perbaikan (improvement) dan penginstalasian (instalation) serta menangangi masalah pada manusia itu sendiri, dengan mengaplikasikan berbagai elemen penting seperti 5 M yaitu manusia (man), mesin (machine), metode (method). bahan atau benda (material) dan uang (money). Dengan mengintegrasikan berbagai elemen tersebut maka seorang Teknik Industri akan mampu mengelola organisasi atau perusahaan (company) agar berjalan sesuai dengan rencana (planning) demi mencapai target atau goals dari suatu organisasi atau perusahaan tersebut. 

Dari definisi teknik industri yang dijelaskan diatas maka apa menurut anda pekerjaan yang cocok untuk lulusan Teknik Industri atau biasa disebut jurusan TI ini? Baik dibawah ini penjlasannya!!

Teknik Industri merupakan teknik yang kompleks dalam mempelajari berbagai disiplin ilmu, dalam teknik industri mempelajari berbagai macam disiplin ilmu contohnya mata kuliah jurusan teknik informatika seperti bahasa pemerograman lalu ada sistem informasi manufaktur, kemudian mempelajari mata kuliah teknik sipil contohnya seperti mata kuliah gambar teknik, dan mata kuliah lainnya yang merupakan inti dari teknik industri, pada manufaktur belajar seperti perencanaan dan perancangan produksi atau sistem produksi, kemudian supply chain management (SCM) dan tata letak fasilitas atau pabrik dan sebagainya. Untuk teknik industri pada management seorang teknik industri juga mempelajari mata kuliah seperti perencanaan biaya, management perusahaan, ekonomi teknik dan management sumber daya manusia (MSDM) atau Human Resources. Dengan keilmuan tadi seorang teknik industri bisa mencakup pekerjaan atau job yang dapat beradaptasi dengan berbagai lingkungan pekerjaan.

Pekerjaan untuk Teknik Industri yang sering dibutuhkan perusahaan biasanya adalah:

1. PPIC (Production Planning & Inventory Control)

Berikut ini contoh poster lowongan kerja untuk PPIC dengan kualifikasi sebagai lulusan Teknik Industri (TI)


Dilihat dari gambar poster iklan lowongan kerja diatas menandakan salah satunya jurusan Teknik Indusri sering dibutuhkan untuk posisi PPIC, maka dari itu disarankan untuk bisa fokus menguasai keilmuan PPIC ini, karena sering kali dibutuhkan perusahaan. Disarankan juga untuk menguasai sistem ERP (Enterprise Resource Planning) karena perusahaan kebanyakan telah menggunakan sistem tersebut dengan mengguakan software SAP, dianjurkan untuk menguasai software ini dengan mengikuti pelatihannya karena software ini akan menjadi salah satu keunggulan lulusan TI agar perusahaan lebih terkesan pada anda.

2. Supply Chain Management (SCM)

SCM ini juga penting sekali untuk bisa dikuasai oleh lulusan Teknik Industri, karena selain berkaitan erat dengan PPIC, tapi juga banyak sekali lowongan kerja yang membutuhkan orang yang memagami SCM ini karena relevan dengan logistik, warehouse dan sebagainya. Berikut ini contoh poster iklan lowongan kerja untuk lulusan Teknik Industri pada posisi yang berkaitan dengan SCM ini.

Gambar LoKer SCM 1


Gambar LoKer SCM 2


Dilihat dari loker pada posisi yang membutuhkan kemampuan pada SCM pada poster iklan loker diatas menunjukkan bahwa banyak sekali loker yang membutuhkan lulusan Teknik Industri pada posisi tersebut, untuk SCM bisa relevan dengan pekerjaan seperti Staff Gudang (Warehouse), Procurement, Purchasing, Supply Chain Officer dan sebagainya. Maka dari itu lulusan Teknik Industri juga disarankan untuk bisa memahami SCM.

3. Industrial Engineering (IE)

Pada posisi IE juga jurusan Teknik Industri sangat sering dibutuhkan karena berhubungan langsung dengan jurusan TI, tidak jauh beda posisi IE ini biasanya memerlukan keterampilan seperti PPIC. Berikut contoh poster iklan lowongan kerja posisi IE.


Dari contoh poster iklan lowongan kerja diatas lulusan Teknik Industri paling dibutuhkan untuk menempati posisi job tersebut.

4. Staff Administrasi

Jurusan Teknik Industri juga dapat bekerja pada posisi admin, karena dalam Teknik Industri juga belajar management dan juga penguasaan aplikasi seperti Excel, SPSS, dan juga aplikasi sejenis yang sangat berguna untuk menunjang kemampuan terhadap pekerjaan yang berbau administrasi. Berikut contoh poster iklan lowongan kerja pada posisi admnisitrasi yang relevan dengan jurusan Teknik Industri.


Dilihat dari poster iklan lowongan kerja diatas, tertulis dimana Teknik Industri masuk kualifikasi untuk mengisi lowongan kerja tersebut, maka dari itu, ketika lulusan Teknik Industri lebih tertarik dan berminat pada bidang management, maka pelajari beberapa hal yang akan menunjang pekerjaan pada posisi-posisi yang berbau management, seperti pengelolaan keuangan yang dapat dipelajari pada mata kuliah, perencanaan biaya, management perusahaan, ekomomi teknik dan sejenisnya. 

5. Manajemen Sumber Daya Manusia (MSDM) atau Human Resources

Pada posisi ini juga sering kali membutuhkan lulusan dari jurusan Teknik Indusri, banyak sekali lowongan kerja untuk posisi Human Resources (HR).



Kesimpulan dari jurusan Teknik Industri ini memiliki prospek cerah untuk pekerjaan, karena dapat beradaptasi dengan banyak bidang pekerjaan, namun saran yang saya berikan yaitu fokuskan pada minat apakah pada sektor Manufaktur atau Management, agar anda dapat lebih fokus pada bidang tersebut sehingga memiliki kemampuan yang baik dibidang itu ketika ingin melamar sebuah pekerjaan dan juga dapat menempuh pelatihan SAP, karena akan menjadi nilai jual untuk setiap lulusan khsususnya lulusan Teknik Industri.







Komentar

Postingan populer dari blog ini

DINAMIKA ROTASI DAN KESEIMBANGAN BENDA TEGAR